Barang second atau bekas sering dianggap sebagai barang rongsokan yang kalau dibeli pasti akan banyak menimbulkan masalah.
Memang benar adanya pernyataan tersebut diatas, namun bagaimana jika dana kita terbatas sementara kita butuh barang tersebut. Berikut mang ejen memberikan tips dan trik dalam pembelian komputer atau hardware
Tips membeli main board
Mainboard anda sudah perlu diganti, terus dana sangat terbatas ? caranya belilah mainboard yang terdapat hardware on-board lain didalamnya. Seperti contohnya mainboard i810 + AGP on-board share 2Mb + on-board 3D sound (chipset XG Yamaha) + on-board LAN + on-board 56k V90 fax modem, dan masih banyak lagi. Bila dibandingkan dengan membeli secara satuan ternyata cara diatas akan sedikit menghemat dana anda. Bahkan kualitas AGP on-board tersebut hampir setara dengan AGP card 8Mb, walaupun hanya membutuhkan 2Mb dari RAM komputer, tapi sudah terdapat buffer memory di dalam mainboardnya. Catatan : agar share memory AGP tidak mengganggu operasi komputer, ada baiknya jika dilakukan penambahan RAM.
Tips memilih hardware second
Lagi – lagi soal dana….yah bila dana yang anda miliki terbatas maka jangan takut untuk membeli hardware second. Seperti halnya membeli sebuah processor, bila dana terbatas silahkan anda cari yang second karena menurut mang ejen jarang ditemui kerusakan pada processor. Namun hal tersebut jangan dilakukan pada bagian hardisk, CD-ROM, dan RAM, karena faktor kerusakan dari hardware tersebut sangatlah tinggi.
Trik overclock
Bila anda belum mempunyai dana yang cukup untuk mendandani komputer, salah satu cara meningkatkan kemampuan komputer lama anda adalah melakukan overclock. Dengan overclock kemampuan komputer lama dapat sedikit meningkat, namun resiko yang harus dihadapi adalah cepat rusaknya hardware komputer anda. Ada trik melakukan overclock jangan sampai merubah tegangan, namun jujur mang ejen belum mempraktekan overclock tanpa merubah tegangan. Karena selama ini yang dilihat dan pernah mang ejen lakukan adalah overclock dengan mengutak – atik tegangan.
Ok semoga ada yang bermanfaat…..
0 komentar:
Post a Comment